get this blog

Selasa, 11 Oktober 2011

Untittle


Jadi ingat awal jadi mahasiswa, duduk dikelas dengan kaku, berhati- hati bergerak dan berbicara. Menerka- nerka dosen seperti apa yang akan kuhadapi 6 bulan kedepan..
Sampai dia ada disana, melangkah dengan kepercayaan diri, tidak duduk tenang, hanya bersandar pada meja bersama map absensi ditangannya. Memperkenalkan diri, bertanya dengan pertanyaan standar berulang- ulang seperti dosen- dosen yang lainnya. “ Sudah kerja?” , “ Kerja dimana?” , “ Sebagai apa?” , “ Tinggal dimana?”. Memikirkannya adalah hal yang tidak kusukai, tapi teringat tentangnya selalu menjejakkan rasa rindu dibenakku.
Ini semester ganjilku yang terakhir, aneh...saat ini aku berharap ada satu saja SKS, oh...tidak, bukan...satu jam saja kelasnya mampir dijadwal kuliahku semester  ini. Tentu saja itu mustahil, aku tau. Mungkin, aku justru tak mau secara kebetulan atau tidak harus bertemu secara langsung dengannya. Aku pasti lebih mampu untuk menghindar dari pada terpaksa terlihat bego saat bertatap muka dengannya. Bukan karena aku benci, bukan karena aku muak, bukan karena aku malu telah berbuat kesalahan, tidak...aku tidak melakukan hal apapun yang serius padanya. Aku hanya tak ingin terseret perasaanku sendiri. Mmh...rasanya dadaku selalu bergetar hanya karena merasa dia ada di suatu tempat digedung yang sama denganku. Entah kenapa aku begitu merindukan saat- saat itu, mencari jejak, menoreh ingatan- ingatan sekecil apapun.
Saat ini, aku berada dikelas yang dulu menjadi tempat berbagi ruang dan waktu bersamanya, meski dalam suasana formal yang singkat. Bukankah itu hal yang sangat menyenangkan? Aku tak perlu bicara, aku tak perlu menjawab kata- katanya, aku hanya perlu memperhatikan, menajamkan pendengaran dan berdoa semoga waktu tak pernah bergerak maju.
Aku yakin aku tak bisa melupakannya, apa yang pernah terjadi, menyakitkan ataupun tidak. Itu menyiksa, tapi aku tetap tak bisa. Jadi...apa yang sebaiknya aku lakukan? Mmmh...kurasa...tidak ada..biar saja, perasaan ini mengendap lagi , menunggu sesuatu untuk mengapungkannya kembali.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar